BBC Dituduh Abai Terhadap Kristen


SEBUAH perusahaan media terbesar dunia BBC menuai kritik dari banyak pihak setelah menyiarkan berita tentang sebuah festival kafir menyambut Halloween selama 24 jam penuh. Tak ayal banyak pihak lantas menuduh BBC yang menyiarkan berkumpulnya para penyihir untuk merayakan Samhain, sebuah ritual tanda pergantian dari tahun terang ke gelap, telah mengabaikan Kristen.
Ritual tersebut, seperti dijelaskan BBC dalam websitenya, adalah salah satu unsur dari ‘agama terbaru’ setelah Komisi Charity memberikan status agama legal untuk Druids bulan lalu. Tentang porsi siar yang besar, di tengah-tengah semakin dipinggirkannya kekristenan, membuat pemimpin Kristen bereaksi marah.
Andrea Williams, direktur Pusat Hukum Kristen, kepada Dailymail mengatakan: “Ini bukanlah satu hal yang sehat ketika keyakinan seperti paganisme didapuk sebagai arus utama – ketika iman nasional kerap didorong ke tepi (dimarjinalisasi).

Hal senada juga diungkapkan Mike Hakim, juru bicara the Christian Institute, yang, merasa prihatin dengan kejadian ini “Saya mengerti BBC mungkin memilih untuk berkonsentrasi pada sesuatu untuk satu hari, tetapi saya memandangnya sebagai gejala dari masalah yang lebih besar di BBC.

Sementara itu ketika ditanya tentang porsi siar besar yang diberikan kepada ritual kafir, juru bicara BBC kepada Dailymail mengatakan: “Kami tidak punya tendensi apa pun tentang hal ini.”.

0 komentar:



Posting Komentar